Puisi: Sajak Sisa (Karya Diah Hadaning)

Puisi: Sajak Sisa Karya: Diah Hadaning
Sajak Sisa

Katakan pada bukit-bukit hijau
hari ini pesta raksasa di hutan purba
diperlukan panggung selaksa
jangan tangisi pepohon tahun
tak lagi setia rimbuni lambung bukit
katakan pada laut lepas pantai
hari ini pesta Neptunus dan wadyabala
diperlukan ikan besar pukat harimau
jangan tangisi ikan-ikan tak lagi
berbondong menari di kaki ombak
laut sepi batu karang nyanyi sendiri
katakan pada gadis bunga seroja desa
hari ini pesta tuang-tuan atas angin
diperlukan anggur merah
dan madu murni Nusantara
jangan tangisi hilangnya warna dan selera
bebunga putih berguguran di tanah sepi
kita saling bicara sendiri
o, hutan telanjang milik siapa
o, laut sepi milik siapa
o, gadis lusuh milik siapa
Tuhan, lihatlah semua tinggal sisa!

Yogya, April 1978

Puisi: Sajak Sisa
Puisi: Sajak Sisa
Karya: Diah Hadaning
© Sepenuhnya. All rights reserved.