Puisi: Perempuan (Karya Ajip Rosidi)

Puisi: Perempuan Karya: Ajip Rosidi
Perempuan


Perempuan adalah rindu di mana laut menemu diri
Di rahim siapa gerbang surga membuka
Di mana jiwa adalah kelembutan lumut hitam
Di mana kata adalah kesejukan rimbun daunan
Pada perut siapa kaki langit terpaut
Tangan siapa menjulur, membelai dalam gelap malam
Waktu kuminta padanya langit, diberikannya langit tanpa awan

Perempuan adalah dendam di mana api mendapat lidah
Di rahim siapa gerbang neraka membuka
Di mana harapan tak menemukan lembaga
Di mana kasih-sayang hanya sia-sia
Di mana kepedihan mengatasi duka
Tangan siapa mengelus mesra, hati tak setia penuh bisa
Waktu kuminta padanya langit, disemburkannya ludah siksaan


1957

Sumber: Surat Cinta Enday Rasidin (1960)


Puisi Ajip Rosidi
Puisi: Perempuan
Karya: Ajip Rosidi

Biodata Ajip Rosidi:
  • Ajip Rosidi lahir pada tanggal 31 Januari 1938 di Jatiwangi, Majalengka, Jawa Barat.
  • Ajip Rosidi meninggal dunia pada tanggal 29 Juli 2020 (pada usia 82 tahun) di Magelang, Jawa Tengah.
  • Ajip Rosidi adalah salah satu Sastrawan Angkatan 66.
© Sepenuhnya. All rights reserved.