Puisi: Di Ranjang Gelombang (Karya Dimas Arika Mihardja)

Puisi: Di Ranjang Gelombang Karya: Dimas Arika Mihardja
Di Ranjang Gelombang


Kalian menggelinjang di atas ranjang gelombang
mendayung harapan, mengusung setumpuk hasrat
larut di permukaan laut; sebagai camar aku bergetar
menangkap setangkup Cinta Kasih yang begitu putih
yang berpijar di kilau biji tasbih.

Kekasih, aku menunggang gelombang
mereguk kasih sayang yang Kau semaikan
di taman hariku; o, malam ini kembali kurenda
jurai benang menjadi genang kenangan.

Gengganglah lagi tanganku, dekap dan ketatkan
pelukan; aku tak ingin menikmati dingin malam
tanpa selimut Kasih Sayang; kepalaku bergoyang
lantaran kepayang, segalanya bergoyang di atas ranjang
kehidupan: kecuplah lagi, dekap aku
dan jangan lepaskan!


Sanggar Kreasi, 17 Februari 2011

"Puisi Dimas Arika Mihardja"
Puisi: Di Ranjang Gelombang
Karya: Dimas Arika Mihardja
© Sepenuhnya. All rights reserved.