Puisi: Ladang Bukit Menurun (Karya Raudal Tanjung Banua)

Puisi: Ladang Bukit Menurun Karya: Raudal Tanjung Banua
Ladang Bukit Menurun


Penat mendaki, kami berladang
di jalan bukit menurun
Kami tanam gambir, pisang, dan mentimun
Kami sisir semak mencari mata air
nun di bawah pohon lebat daun

Kami dirikan pondok di pusar huma
Tempat menggusah hama dan burung-burung
Dangau-dangau terbuka kami buatkan pula
tak berdinding. Tempat singgah orang lalu
ke bukit atau ke lurah
ke mudik hulu, ke hilir-hilir

Di bukit ladang menurun
keringat dan cinta kami
berbuah ranum
Bagai pantun dan syair
di tangkai-tangkai padi
dan butir gandum.


2015

"Puisi: Ladang Bukit Menurun"
Puisi: Ladang Bukit Menurun
Karya: Raudal Tanjung Banua
© Sepenuhnya. All rights reserved.