Puisi: Catatan-Catatan (Karya Seno Gumira Ajidarma)

Puisi: Catatan-catatan Karya: Seno Gumira Ajidarma
Catatan-Catatan


Di atas rumah besi, langit bernyanyi, hujan
tak turun, malam makin sesak bicara
: tuan dan nyonya, mari kita minum.

Gelas pecah bertebaran
jidat bayi terluka

Kandungan sobek

Lantas meledak, lantas mati
dan darah di mata para ibu mengalir

Di atas rumah besi
ada yang bicara tentang kelaparan
dan angkat gelas bersama tuan dan nyonya

Dan bayi yang lahir tak juga menangis

Bayi-bayi itu tertawa, bayi-bayi itu mabuk
tapi hujan tak pernah mabuk

Tapi hujan juga tak pernah turun.

Jakarta, 1977

Seno Gumira Ajidarma
Puisi: Catatan-Catatan
Karya: Seno Gumira Ajidarma

Biodata Seno Gumira Ajidarma:
  • Seno Gumira Ajidarma (menggunakan nama samaran Mira Sato pada awal karirnya) lahir pada tanggal 19 Juni 1958 di Boston, Amerika Serikat.
  • Seno Gumira Ajidarma dikelompokkan sebagai Sastrawan Angkatan 1980-1990-an.
© Sepenuhnya. All rights reserved.