Puisi: Malam Kata Tanpa Cahaya (Karya D. Kemalawati)

Puisi: Malam Kata Tanpa Cahaya Karya: D. Kemalawati
Malam Kata Tanpa Cahaya

Malam di pendapa
kau kirim aku busa kata
kita tiup bersama
melayang di ujung mata
lalu pecah menguap di udara

Malam burung gagak hitam
berpelana kuda kau giring busur kata
dalam gelap kita memanah bersama
terdengar desingnya di telinga
lalu dada kita berdarah luka

Malam mata arwana
dibalut lumut
kau sembunyikan selimut kata
kita dalam selubungnya
terkurung tanpa cahaya.

Banda Aceh, 8 Januari 2011

D. Kemalawati
Puisi: Malam Kata Tanpa Cahaya
Karya: D. Kemalawati

Biodata D. Kemalawati:
  • Deknong Kemalawati lahir pada tanggal 2 April 1965 di Meulaboh, Aceh.
© Sepenuhnya. All rights reserved.