Puisi: Bulan Bencana (Karya Sulaiman Juned)

Puisi: Bulan Bencana Karya: Sulaiman Juned
Bulan Bencana


Kampung-kampung
masih terkepung sepi. Gerimis
berkelahi di halaman. Kadang
meruncing menembus dada
menyaksikan bencana tak mau pergi.

Kampung-kampung
masih terkepung luka. Gerimis
tempias ke wajah semesta. Tersekap
amnesia sejarah mengeram di ingatan. Aku
hanya mampu mencatat keping duka-tercecer
senyap untuk di kenang
ah!


Solo, 2007

Puisi: Bulan Bencana
Puisi: Bulan Bencana
Karya: Sulaiman Juned
© Sepenuhnya. All rights reserved.