Puisi: Vibrasi Terumbu Karang (Karya Diah Hadaning)

Puisi: Vibrasi Terumbu Karang Karya: Diah Hadaning

Vibrasi Terumbu Karang

Siapa masih menjaga malam
sendiri dan kedinginan
kaukah itu ya nelayan
menjala langit tanpa bulan.

Kau coba memantik api
rindu hangat punya negeri
namun hanya bintang sepi
memahami gemuruh hati.

Rimba beton tercipta sudah
terumbu karang menyusul punah
kau gelisah dalam gelepar
di antara kepak kelelawar.

Terumbu karang terumbu karang
di kaki ombak masih kau cari
terumbu karang terumbu karang
di palung hati kau tangisi.

Bogor, Oktober 1995
"Puisi: Vibrasi Terumbu Karang (Karya Diah Hadaning)"
Puisi: Vibrasi Terumbu Karang
Karya: Diah Hadaning
© Sepenuhnya. All rights reserved.