Puisi: Pengemis Senen (Karya Ajip Rosidi)

Puisi || Pengemis Senen || Karya || Ajip Rosidi ||
Pengemis Senen


Begitu mereka memandang kepadaku, tajam dan hina
tubuh ditumpuki beban, terdekap pada bumi
terkaca di matanya tangan maut panjang dan tajam
akan menerkam daku

Begitu mereka memandang kepadaku, harap dan benci
hidupnya telah dihisap, melonjak nafsu di dadanya
aku berkacakan diri pada mereka dan mereka dalam
mataku

Mereka memilih jalan lain, melekapkan tubuh ke kulit bumi
terdengar degup jantungnya, berbareng desah nafasku
karena terkaca pada mereka, aku ngungun wajah jalang
keras di urat tangan, tapi aku tak sampai merabanya
biru-biru tingal tulang.

Aku dan mereka berpisah, mereka pilih rumah sendiri di
buminya
cuma karena tangan nasib mengulur berbeda.


Sumber: Cari Muatan (1959)


Puisi Ajip Rosidi
Puisi: Pengemis Senen
Karya: Ajip Rosidi

Biodata Ajip Rosidi:
  • Ajip Rosidi lahir pada tanggal 31 Januari 1938 di Jatiwangi, Majalengka, Jawa Barat.
  • Ajip Rosidi meninggal dunia pada tanggal 29 Juli 2020 (pada usia 82 tahun) di Magelang, Jawa Tengah.
  • Ajip Rosidi adalah salah satu Sastrawan Angkatan 66.
© Sepenuhnya. All rights reserved.