Puisi: Catatan Ruwat Ari-Ari Kartini (Karya Diah Hadaning)

Puisi: Catatan Satu: Ruwat Ari-ari Kartini Karya: Diah Hadaning
Catatan Ruwat Ari-Ari Kartini (1)


Di antara lintas cahaya
mekar bunga-bunga misteri-Nya.

Syukurku atas segala keindahan
yang kau siramkan ke haribaan bumi
yang menumbuhkan bibit sari kehidupan
yang membuat semi segala tunas
yang membuat mekar segala bunga

di jagad nyata
di jagad maya.


Catatan Ruwat Ari-Ari Kartini (2)


Kurasakan
makna kehadiranmu, ibu
kugenggam mutiara dan melatimu
dalam setiap gerak langkah
ikuti jejak tapak yang kau petakan 
dalam jiwa mekar sekuntum bunga misteri
mekar di antara lintas cahaya
mekar di antara kelopak suci atas ari-ari
ku hantar dengan zikir doa dalam ruwatan

jadilah tembang dan gurit
sembuhkan segala rasa sakit.


Mayong-Jepara, April 2008

"Puisi: Catatan Ruwat Ari-ari Kartini (Karya Diah Hadaning)"
Puisi: Catatan Ruwat Ari-Ari Kartini
Karya: Diah Hadaning
© Sepenuhnya. All rights reserved.