Puisi: Ode untuk Penunggang Kuda (Karya Wayan Jengki Sunarta)

Puisi: Ode Untuk Penunggang Kuda Karya: Wayan Jengki Sunarta
Ode untuk Penunggang Kuda


usiamu makin mendera, kuda tua
meringkik letih di jalanan berbatu
begitu dungu kau di atas pelana
usir mimpimu sebelum tiba pagi

lelahkah kau berpacu
arak menunggu kau reguk
namamu terpahat di guci tua itu
di antara relief-relief purba
utas tali kekang pun putus kau hentak

pejamkan sejenak rindu-dendammu
agar kau mampu pahami
rahasia lubuk-lubuk puisi
agar kau bisa dendangkan sendiri
nyanyi anak-anak di jalanan desa
girang, girangkan hatimu selalu
gemakan siulmu di tebing-tebing cadas
iringi senja yang kembali ...

Sumber: Malam Cinta (2007)

Wayan Jengki Sunarta
Puisi: Ode untuk Penunggang Kuda
Karya: Wayan Jengki Sunarta

Biodata Wayan Jengki Sunarta:
  • Wayan Jengki Sunarta lahir pada tanggal 22 Juni 1975 di Denpasar, Bali, Indonesia.
© Sepenuhnya. All rights reserved.