Puisi: Paskah yang Entah (Karya F. Rahardi)

Puisi: Paskah yang Entah Karya: F. Rahardi
Paskah yang Entah


yesus ditelikung rantai
dan diseret panser
“ledakkan dia” kata massa yang haus dan gerah

yesus diam mungkin bisu
barangkali tak percaya lagi dia pada
kata-kata
kecuali rantai dan panser
peluru-peluru tajam laskar romawi yang kekar
salib silikon disiagakan
lampu-lampu pentas
kamera digital
siaran langsung dari bandung

yesus pun dipantek di salib beton
mulutnya disumpal rudal
lehernya diikat granat
“ledakkan dia” kata rakyat yang makin nekad
TNT dipasang detonator diaktifkan
setan menahan napas
para malaikat tiarap
tapi tuhan tetap maha segala-galanya

maka dengan sekali pencet remote
salib-salib meledak
tulang dan daging berceceran
darah campur pasir campur lumpur
nama-nama dicatat luka-luka jadi angka
setan jumpalitan dan pingsan
para malaikat dirawat di ruang gawat darurat

tapi yesus tetap mulus
tersenyum lalu melambai-lambai
disorot kamera
disimak langsung seluruh warga kampung
dari RT ke RW
“buset, hebat kali dienye!”  kata entah setan
entah manusia entah malaikat tapi
hasil pooling di televisi
tuhan masih tetap diunggulkan di mana-mana.


2001


Floribertus Rahardi
Puisi: Paskah yang Entah
Karya: F. Rahardi

Biodata F. Rahardi:
  • F. Rahardi (Floribertus Rahardi) lahir pada tanggal 10 Juni 1950 di Ambarawa, Jawa Tengah.
© Sepenuhnya. All rights reserved.