Puisi: Daftar Menu (Karya Cecep Syamsul Hari)

Puisi: Daftar Menu Karya: Cecep Syamsul Hari
Daftar Menu


Dengan riang gadis itu mengampiriku
membawa daftar menu. "Malam ini kopi kental saja,
sebotol akua dan senyummu yang istimewa."

Gadis itu pergi dan kembali setelah dua puluh
menit yang abadi. "Siapa bintang kita malam ini?"

Ia tersenyum sambil menuang air dingin ke dalam gelas
bening. Di meja sampingku sepasang tamu berciuman.
Tuhan dan Chopin tidak akan kerasan di sini.

Di panggung, perempuan itu berseru: New York! New York!
Ah, bukankah ia Liza Minelli? Tetapi kota itu ribuan kilometer
jauhnya dan kafe lantai sebelas gedung yang murung ini.

"Gaduh sekali, seperti rumah parlemen atau kantor polisi.
Di mana kita bisa bicara tanpa harus berteriak?"

Gadis itu memberiku kertas tisu,
"Maukah kau lihat lagi warna biru kamarku?"


1997-1999

Puisi Daftar Menu
Puisi: Daftar Menu
Karya: Cecep Syamsul Hari
© Sepenuhnya. All rights reserved.