Puisi: Penyanyi Dangdut (Karya Alex R. Nainggolan)

Puisi: Penyanyi Dangdut Karya: Alex R. Nainggolan
Penyanyi Dangdut


ia menari di atas panggung
memantulkan wangi
juga desah suara
goyangannya memadamkan matahari
menghapus semua peluh yang curah
dari para penonton

dan ia menyanyi "emang gue pikirin!" *
persetan semua gunjing dan gosip
persetan dengan omongan orang
"bukankah aku makhluk tuhan yang paling sexy?" **

dengan pakaian yang benderang
dengan goyang yang melayang
dengan jerit yang meradang

ia terus saja berjoget
menyadap pembuluh darah
hingga jantung kaget
seperti tanpa detak
orang-orang menahan napas
lambaian tangan juga uang
seperti memotretnya
dalam desir angin
genderang gendang yang tertabuh
menjelma jadi sketsa yang labil

dengan seribu decak
dengan para lelaki yang terjambak
berteriak penuh serak

masuk ke dalam lagu
masuk ke dalam goyang
sampai membatu
menciptakan sebuah ruang

ia seperti memasuki sebuah tempat
yang mungkin pernah diingat
di atas panggung, seperti ratu
yang penuh puja-puji
memanaskan layar televisi
siaran langsung yang menerbitkan maki

tapi ia terus saja merasa asik
mata yang terpejam setengah mendelik
terasa panas
udara terampas
semuanya jadi telanjang!

Jakarta, 2008

Catatan:
*sebuah lagu yang dibawakan oleh "Duo Maia"
**sebuah lagu yang dibawakan oleh Wulan Jamilah ciptaan Dhani Ahmad
Puisi Penyanyi Dangdut
Puisi: Penyanyi Dangdut
Karya: Alex R. Nainggolan
© Sepenuhnya. All rights reserved.