Puisi: Sebuah Sajak untuk Tuhan (Karya Ayatrohaedi)

Puisi: Sebuah Sajak untuk Tuhan Karya: Ayatrohaedi
Sebuah Sajak untuk Tuhan


Tuhan dengan segala hati yang tulus
Kunyatakan bahwa tiada Mahapencipta
Selain kau, dari segala tiada
Kau jadikan segala rupa: langit dan angkasa
Bumi dan Samudra. Lengkap dengan segala isinya

Terlalu banyak nama, terlalu banyak warna
Yang semuanya adalah Kau.
Tak satu pun yang 'kan sama sekali serupa
Itu semua adalah lantaran Kau

Dan dengan segala hati yang tulus
Ku nyatakan bahwa Mahapencipta
Hanyalah Kau
Dari segala yang ada
Kau pulangkan kepada tiada: tubuh jadi tanah
Di nadi berhenti mengalir nada

Semua yang dari kau berasal
Pada-Mu pula 'kan kembali: pulang ke asal
Tak ada tawar menawar lagi, seperti
Yang terjadi di pasar setiap hari
Karena kamu berpangkal pada pasti.

Kembali pun tak mungkin ke tempat yang lain lagi.


Puisi: Sebuah Sajak untuk Tuhan
Puisi: Sebuah Sajak untuk Tuhan
Karya: Ayatrohaedi
© Sepenuhnya. All rights reserved.