Puisi: Harta Karun Negeri Ini (Karya Aspar Paturusi)

Puisi: Harta Karun Negeri Ini Karya: Aspar Paturusi
Harta Karun Negeri Ini


jangan sembunyikan muka
dari tatapan mata orang-orang kecil
mereka tak menyihirmu dengan nestapa
mereka pikul derita sepanjang usia kemerdekaan

jangan palingkan pandangan mata
dari sorotan tajam orang-orang kecil
bukan salah mereka bila bertanya tentang janji
berkali-kali mereka dengarkan janji-janji itu

jangan sembunyi dari tahun-tahun bencana
lihatlah mereka tetap tabah ditempa duka
mereka arungi samudera kemalangan
tak ada langkah surut walau entah apa di sana

masihkah tega dan tetap tak pernah sadar
kalian bermandi kehidupan foya-foya
kalian tetap bernyanyi dan menari-nari
di atas lantai licin oleh airmata duka mereka

kalian harus mengakhiri semua ini
kerna kalian tak pernah bisa sembunyi lagi
mereka tahu kemana kalian pergi
kemana kalian larikan harta karun negeri ini


Jakarta, 10 Februari 2010

Puisi: Harta Karun Negeri Ini
Puisi: Harta Karun Negeri Ini
Karya: Aspar Paturusi

Catatan:
  • Nama asli Aspar Paturusi adalah Andi Sopyan Paturusi.
  • Aspar Paturusi lahir pada tanggal 10 April 1943 di Bulukumba, Sulawesi Selatan.
© Sepenuhnya. All rights reserved.