Puisi: Kemana Kau Bawa Negeri Ini (Karya Aspar Paturusi)

Puisi: Kemana Kau Bawa Negeri Ini Karya: Aspar Paturusi
Kemana Kau Bawa Negeri Ini

nekad kutulis puisi ini
walaupun kau tak peduli
dan malam kian sunyi
bahkan menyusup ke hati

entah apa kata hatimu
melihat tangan-tangan luka
mancari pegangan sebisanya
agar tidak rubuh oleh badai

nekad kutulis puisi ini
walau kau tak membacanya
apa kau belum menyadari
gemuruh amuk di semua kota

entah apa dalam dirimu
mendengar pamer kekuasaan
manjadikan banyak korban
sesungguhnya tak perlu ada darah
sampai ada yang nekad bakar diri

jangan bertanya ini salah siapa
semua tampak di pelupuk mata

gemetar tangan menulis puisi ini
ada nyala bara dari mata ke hati
apa kau tetap berdiam diri?

gemuruh badai setiap hari
kemana kau bawa negeri ini

Jakarta, 9 Desember 2011
Puisi: Kemana Kau Bawa Negeri Ini
Puisi: Kemana Kau Bawa Negeri Ini
Karya: Aspar Paturusi


Catatan:
  • Nama asli Aspar Paturusi adalah Andi Sopyan Paturusi.
  • Aspar Paturusi lahir pada tanggal 10 April 1943 di Bulukumba, Sulawesi Selatan.
© Sepenuhnya. All rights reserved.