Puisi: Kepada Bapak Guru (Karya Sides Sudyarto D. S.)

Puisi: Kepada Bapak Guru Karya: Sides Sudyarto D. S.
Kepada Bapak Guru


Bapak Guruku,
Aku tak tahu asal-usulmu
Aku hanya tahu isi hatimu
Yang teduh, sabar selalu

Bapak Guru
Aku tahu
Kau habiskan umurmu
Untuk mendidikku

Guruku yang setia,
Relakah kau memaafkan
Bila aku alpa

Bapak Guruku,
Ingin daku mengalungkan karangan bunga
Di lehermu, bagi terima kasihku
Kepadamu


Sumber: Pancasila dalam Puisi (1979)

Puisi: Kepada Bapak Guru
Puisi: Kepada Bapak Guru
Karya: Sides Sudyarto D. S.

Biodata Sides Sudyarto D. S.:
  • Sudiharto lahir di Tegal, Jawa Tengah, pada tanggal 14 Juli 1942.
  • Sudiharto meninggal dunia di Jakarta, pada tanggal 14 Oktober 2012.
  • Sudiharto menggunakan nama pena Sides Sudyarto D. S. (Sides = Seniman Desa. huruf D = nama ibu, yaitu Djaiyah. huruf S = nama ayah, yaitu Soedarno).
© Sepenuhnya. All rights reserved.