Puisi: Aku pun Orang yang Datang Kemudian (Karya Abrar Yusra)

Puisi: Aku pun Orang yang Datang Kemudian Karya: Abrar Yusra
Aku pun Orang yang Datang Kemudian
Kepada Razmaily Rais, ketika kau kecil


Tiada kukenal seluruh
Segala-gala ini, yang terpampang sunyi:
Biru, awan, gunung, pohon dan pantai ini, kauraba kasar atau lembut
Apalagi tentang dulu dan esok yang mengendap bersama kusut

Tiada kukenal seluruh, tiada jawaban menyeluruh
Sebab aku pun orang baru, orang yang datang kemudian
Hidupku pun pertanyaan-pertanyaan lepas. Dan lepas.

1969

Sumber: Horison (Juni, 1970)

Catatan:
Puisi Aku pun Orang yang Datang Kemudian adalah sebuah puisi yang ditulis oleh Abrar Yusra dan pernah diterbitkan pada majalah Horison edisi Juni, 1970. Puisi ini menceritakan tentang perasaan seorang yang merasakan kesunyian yang tak bisa dibendung.

Abrar Yusra
Puisi: Aku pun Orang yang Datang Kemudian
Karya: Abrar Yusra

Biodata Abrar Yusra:
  • Abrar Yusra lahir pada tanggal 28 Maret 1943 di Lawang Matur, Agam, Sumatra Barat.
  • Abrar Yusra meninggal dunia pada tanggal 28 Agustus 2015 di Bogor, Jawa Barat (pada umur 72 tahun).
© Sepenuhnya. All rights reserved.