Begini Cara Kerja Mesin Bubut yang Benar

Cara kerja mesin bubut adalah dengan membuat sayatan pada benda kerja yang mana pahatannya digerakkan dengan translasi serta sejajar sumbu benda kerja

Mesin bubut merupakan jenis mesin perkakas yang digunakan dalam rangka memotong benda kerja, mesin ini banyak digunakan pada industri produksi dan perbaikan. Sebelum mempelajari cara kerja dari mesin bubut terlebih dulu pelajari komponennya di sini, komponen mesin bubut di antaranya:

  • Meja mesin, sebagai tempat kepala lepas, eretan, penyangga diam, serta tumpuan gaya saat proses pembubutan
  • Headstock, tempat transmisi gerak yang bertugas mengatur putaran
  • Tailstock, tempat menyangga benda kerja
  • Lead screw, berfungsi sebagai ulir pengarah pada saat membuat ulir
  • Feedrod, memiliki fungsi sebagai penyalur daya dari kotak pengubah cepat dalam menggerakkan mekanisme apron
  • Carriage, berfungsi menyangga dan mengarahkan pahat pemotong
  • Toolpost, tempat dudukan untuk pahat duduk
  • Chuck, berfungsi mengatur pencekaman saat menggunakan cekam dan masih banyak lagi komponen lainnya

Cara kerja mesin bubut adalah dengan membuat sayatan pada benda kerja yang mana pahatannya digerakkan dengan translasi serta sejajar sumbu benda kerja.

Begini Cara Kerja Mesin Bubut yang Benar

Gerak utama mesin ini adalah berputar yang memiliki fungsi memutar benda kerja yang ada pada spindle, sedangkan untuk membuat sayatan hanya dilakukan dengan mendekatkan alat potong yang telah terpasang pada toolpost.

Untuk memperoleh bentuk yang diinginkan, mesin bubut akan menghilangkan bagian dari benda kerja yang dilakukan dengan memutar benda kerja tersebut. Selagi benda kerja tersebut diputar akan dilakukan proses pemakanan, atau proses gerak potong relative dan translasi dari pahat.

Sedangkan untuk fungsinya ada beberapa macam diantaranya membubut luar, dalam, tirus dan eksentris, membuat permukaan, memotong, membuat ulir serta membuat lubang pada senter.

Untuk mendapatkan mesin ini dengan harga dan kualitas terbaik dapat melalui Portal bisnis indotrading, yang pertama kali didirikan dengan tujuan membantu pelaku usaha UMKM untuk bersaing dengan perusahaan-perusahaan besar lokal maupun internasional.

Tidak hanya mesin bubut, di marketplace ini juga banyak dipromosikan berbagai macam produk seperti alat elektronik, mesin dan alat berat, konstruksi dan properti, kerajinan, alat keamanan dan proteksi diri, dan masih banyak lagi produk lainnya.

© Sepenuhnya. All rights reserved.