6 Rekomendasi Manhwa Romance yang Bikin Baper Tingkat Dewa!

Manhwa merupakan sebutan untuk komik berwarna berasal dari Korea Selatan yang biasanya dapat dibaca melalui platform digital. Di antara banyaknya ...

Bagi kalian semua yang gemar membaca komik ataupun pecinta komik pasti tidak asing lagi dengan istilah Manhwa. Manhwa merupakan sebutan untuk komik berwarna berasal dari Korea Selatan yang biasanya dapat dibaca melalui platform digital. Di antara banyaknya jenis genre, Manhwa dengan genre romantis termasuk yang paling populer dan banyak diminati oleh semua kalangan pecinta Manhwa.

Walaupun Manhwa dengan genre ini seringkali mengandung unsur-unsur fantasi yang mungkin jauh dari kenyataan, namun alurnya selalu mampu memikat perasaan para pembaca. Apalagi disajikan dengan art yang indah, cantik, serta memanjakan mata membuat kita semakin ketagihan untuk membacanya.

Rekomendasi Manhwa Romance yang Bikin Baper Tingkat Dewa!

Berikut beberapa rekomendasi Manhwa Romance yang seru, menarik, dan memiliki art yang keren, silakan simak sampai habis ya!

1. Daytime Star

Manhwa ini menceritakan tentang seorang aktris bernama Hwang Yura yang sudah berkarir selama 7 tahun namun dari dulu hanya dapat pemeran pembantu saja. Orang yang dia kencani pun mengkhianati dan menikah dengan orang lain.

Daytime Star

Semua itu membuat perasaannya terasa sangat buruk, hingga pada akhirnya dia bertemu kembali dengan aktor senior ternama di drama terbarunya, Kang Seung Hyun.

Bagaimana kisah Yura selanjutnya? Jika kalian penasaran, ayo baca Manhwa ini segera!

2. Mystique

Manhwa ini menceritakan kisah seorang pelukis bernama River bertemu makhluk misterius yang terbangun dari tidur panjangnya. River memberinya nama Mystique.

Setelah tinggal bersama selama beberapa waktu, tumbuhlah perasaan di antara mereka berdua. Namun, jalan yang mereka lalui tidaklah mudah karena ada suatu masalah yang membuat mereka harus berpisah selama bertahun-tahun.

Mystique

Bagaimana kisah mereka selanjutnya? Apakah mereka akan bertemu kembali? Mari baca kelanjutan cerita mereka untuk tahu jawabannya!

3. For My Derelict Favorite

Manhwa ini berlatarkan kerajaan yang mengisahkan seseorang yang bertransmigrasi ke dalam cerita novel yang dibacanya. Dia merasuki tokoh karakter tambahan yang bahkan tidak muncul satu baris pun dalam novel. Tokoh itu bernama Hestia, rakyat biasa yang tidak memiliki keluarga, tetapi memiliki harta yang berlimpah.

Setelah menjalani kehidupan dalam novel itu hingga tamat, namun dia tidak bisa kembali ke tubuh aslinya. Sampai waktu di mana ia bertemu dengan karakter favoritnya, Kaelus, yang dalam keadaan depresi berat. Hestia ingin menyelamatkan tokoh favoritnya tapi terlambat karena ia telah mati bunuh diri. Hingga pada akhirnya Hestia dapat memutar waktu dan kembali ke masa saat sebelum Kaelus bunuh diri.

For My Derelict Favorite

Apakah dia dapat menyelamatkan karakter favoritnya? Baca kisah selengkapnya dalam Webtoon For My Derelict Favorite ya!

4. The Villainess Reverses Hourglass

Manhwa bertema historical ini menceritakan tentang Aria seorang rakyat biasa yang ibunya seorang pelacur. Berkat ibunya yang menikah dengan Count, status Aria pun naik dalam sekejap. Setelah menjalani kehidupan yang mewah, Aria dan ibunya mati karena rencana licik dari adik perempuan tirinya, Mielle.

Detik-detik sebelum meninggal, dia melihat adanya jam pasir yang jatuh seolah-olah itu hanyalah fatamorgana. Lalu di waktu yang bersamaan dia jadi kembali ke masa lalu! Ini adaalah kesempatan baru untuk Aria dan ia memutuskan untuk balas dendam kepada Mielle yang telah membunuh dia dan ibunya.

The Villainess Reverses Hourglass

Bagaimana kelanjutan rencana balas dendam Aria? Apakah ia berhasi membalaskan dendamnya kepada Mielle? Baca Manhwa ini untuk mengetahui selengkapnya!

5. I Shall Master This Family!

Manhwa ini berlatar era kerajaan yang mengisahkan seseorang yang dulunya tinggal di Korea namun mati karena kecelakaan lalu bertransmigrasi ke dalam sebuah novel. Dia merasuki tokoh bernama Florentia dari keluarga Lombardi. Kehidupan menjadi Florentia tidak semudah yang dibayangkan karena dia anak berdarah campuran bangsawan dan rakyat biasa yang keberadaannya tidak dianggap oleh keluarganya sendiri.

Ibunya sudah tiada dan tidak ada yang menyayangi Florentia kecuali ayahnya. Sampai dewasa ia telah bekerja keras mengabdikan diri untuk keluarga Lombardi, tapi siapa sangka ia malah diusir dan berakhir mati tertabrak kereta kuda. Ketika terbangun lagi ternyata ia bereinkarnasi untuk kedua kalinya di tubuh Florentia.

I Shall Master This Family!

Setelah itu, apa jalan yang akan diambil oleh Florentia setelah mengulang kembali kehidupannya? Apakah dia akan mengambil alih keluarga Lombardi? Ayo baca dan saksikan keseruan kisahnya!

6. Isn't Being a Wicked Woman Is Much Better?

Manhwa dengan latar kerajaan ini awalnya berkisah seorang wanita naif yang selalu dimanfaatkan oleh orang-orang di sekitarnya, bernama Yoon Dohee. Namun semua itu berubah setelah dia mengalami kecelakaan dan sekarat. Dia merasuki tubuh wanita jahat bernama Deborah Seymour yang merupakan seorang tokoh di novel reverse harem rating 19+ berjudul ‘A Dark Thorn Through My Throat’.

Karena tidak ingin diketahui sebenarnya dia adalah wanita naif, maka akhirnya Yoon Dohee belajar untuk menjadi jahat seperti Deborah Seymour. Ternyata menjalani hari-hari sebagai Deborah tidak mudah, dia benar-benar seorang wanita jahat yang telah membuat banyak masalah dan keonaran.

Suatu hari saat Deborah tertidur di kelas akademi tiba-tiba ada seseorang yang membangunkannya, “Putri Deborah, kelasnya sudah selesai.”

Saat Deborah memalingkan wajahnya dan melihat siapa yang telah membangunkannya, dia terdiam sesaat. “Apa ini? Siapa orang yang sangat tampan ini?”

Isn't Being a Wicked Woman Is Much Better

Siapakah orang itu? Dan bagaimana kelanjutan dari kisah wanita jahat Deborah ini? Mari ketahui lebih lanjut dengan membaca Manhwa ini!

***

Itulah tadi 6 rekomendasi Manhwa Romance yang pastinya seru, menarik dan dapat membuat pembaca jungkir balik saat membacanya. Perlu diingat juga untuk selalu membaca Manhwa ataupun komik-komik lainnya di platform resminya. Dengan membaca di platform resmi alias legal artinya kita menghargai dan mendukung author dalam karyanya.


Biodata Penulis:

Retno Astrini lahir pada tanggal 28 Agustus 2005 di Cilacap. Saat ini ia aktif sebagai mahasiswa di Universitas Sebelas Maret, Surakarta.

© Sepenuhnya. All rights reserved.