Peran Santri dalam Pembangunan Negeri di Era Digitalisasi

Bagaimana dengan zaman sekarang yang mana teknologi lebih maju. Apa peran santri di era modernisasi Indonesia? Pada saat ini kolonialisme tidak ...

Indonesia merupakan negara yang mayoritas penduduknya bergama islam. Ribuan bahkan jutaan santri tersebar luas di berbagai pesantren dan lembaga keagamaan islam di kepulauan Indonesia. Menurut pandangan masyarakat, santri adalah orang-orang yang unggul dalam meneliti persoalan-persoalan ilmiah yang berkaitan dengan agama.

Sebagaimana penerapan hari santri nasional sendiri yang jatuh dan dilaksanakan pada tanggal 23 oktober oleh pemerintah sejak tahun 2015 melalui presiden Jokowi. Hal ini merupakan bentuk pengakuan negara terhadap keberadaan santri dan pondok pesantren yang tersebar di seluruh Nusantara untuk menciptakan rasa perlindungan terhadap tanah air.

Mengingatkan berbagai hal sejarah yang dilakukan oleh ulama dan santri untuk membela NKRI. Dengan kehadiran para Kyai dan bantuan para santri tangan kanan mereka, semangat para santri tidak mudah goyah dan rasa persatuan melawan penjajah yang kembali menginginkan kehancurannya indonesia, meski begitu waktu kemerdekaan Indonesia berlangsung 2 bulan sebelumnya.

Oleh karna itu dapat kita melihat bagaimana kontribusi mewujudkan rasa yang nyata bagian dari rasa nasionalisme dan cinta tanah air Indonesia demi mempertahankan nilai-nilai pancasila. Selain itu juga adanya sikap menghormati atau toleransi, saling mengenal budaya, bahasa, dan karakter orang lain. Hal ini juga sejalan dengan semboyang masyarakat Indonesia bhinneka tunggal ika yang berarti berbeda-beda tetaplah satu.

Peran Santri dalam Pembangunan Negeri di Era Digitalisasi

Bagaimana dengan zaman sekarang yang mana teknologi lebih maju. Apa peran santri di era modernisasi Indonesia?

Pada saat ini kolonialisme tidak lagi bersifat fisik, namun kolonialisme merupakan salah satu bentuk gagasan barat yang bertujuan untuk memecah belah masyarakat dan menghancurkan keharmonisan dan persatuan bangsa Indonesia betapa mudahnya.

Selain itu santri dikenal sebagai orang yang dituntut untuk menjadi pribadi yang berakhlakul kharimah bersikap moral, beradab, disiplin waktu dan keperluannya secara mandiri, bertanggung jawab dalam perilaku, sikap, dan perbuatannya serta menaati peraturan yang ada yang diterapkan dalam kehidupan sehari-harinya. Menjadikan santri yang memiliki perspektif dari sisi yang berbeda dan bersikap toleran juga. Oleh karena itu, dalam kehidupan bermasyarakat santri diharapkan dapat menjadi teladan bagi masyarakat sekitar dalam berbagai fenomena.

Tidak hanya dari masjid ke masjid, tetapi juga melalui platform media sosial yang penuh argumentasi dan gagasan tentang pendapat tentang fenomena sosial, budaya keagamaan, bahkan kewarganegaraan. Santri harus menjadi kekuatan yang mengarah pada kebaikan. Apa yang dipelajari diwujudkan tidak hanya di dunia nyata, namun juga di dunia maya.

Jadi bisa dinyatakan pesantren (santri) merupakan salah satu komponen pembangun bangsa melalui dakwah di masyarakat dan di dunia maya.

Biodata Penulis:

Rofiqotuzzahro saat ini aktif sebagai mahasiswa Pendidikan Agama Islam di Universitas Negeri Islam KH. Abdurrahman Wahid Pekalongan.

© Sepenuhnya. All rights reserved.