6 Rekomendasi Laptop untuk Mahasiswa Harga 5 Jutaan

Di era digital yang terus berkembang penggunaan laptop sangatlah penting untuk berbagai kalangan salah satunya yaitu mahasiswa, tentu penggunaan ...

Di era digital yang terus berkembang penggunaan laptop sangatlah penting untuk berbagai kalangan salah satunya yaitu mahasiswa, tentu penggunaan laptop pada mahasiswa ini untuk menunjang aktivitas belajar dan perkuliahannya.

Namun, dengan banyaknya pilihan mahasiswa seringkali kebingungan dalam memilih laptop yang sesuai dengan kebutuhannya, terutama jika anggarannya terbatas.

Berikut adalah daftar rekomendasi laptop yang cocok untuk mahasiswa dengan harga 5 jutaan:

1. Asus Vivabook 14 M415DAO

Di urutan pertama laptop yang cocok untuk mahasiswa dengan harga 5 jutaan yaitu ada Asus Vivabook 14 M415DAO, dengan desain yang minimalis laptop ini sangatlah cocok untuk mahasiswa.

Asus Vivabook 14 M415DAO

Selain itu laptop ini juga sudah memakai prosesor AMD Ryzen 3000 series dan yang pasti sudah termasuk Windows 11 Ohs. Laptop ini dibandrol dengan harga Rp 5.029.000.

Spesifikasi:

  • Processor AMD Ryzen 3 3250
  • RAM 4 GB
  • Storage 256SSD
  • OS W11+OHS
  • Screen 14.O”FHD
  • Backlit Keyboard
  • Penutup kamera

2. Lenovo Ideapad S145-6LID

Rekomendasi yang kedua yaitu Lenovo Ideapad S145-6LID, laptop ini bisa menjadi salah satu pilihan mahasiswa dengan harganya yang terjangkau tetapi spesifikasinya cukup tinggi.

Lenovo Ideapad S145-6LID

Prosesor yang digunakan adalah AMD A9-9425 dengan kecepatan 3.10 – 3.70 GHz. Laptop ini dibandrol dengan harga Rp 5.299.000.

Spesifikasi:

  • Processor AMD A9-9425
  • AMD Radeon 530 2 GB
  • RAM 4 GB
  • 512 GB SSD
  • 14.0-inch HD

3. MSI Modern 14

Rekomendasi yang ketiga ada MSI Modern 14, laptop ini adalah pilihan yang tepat untuk mahasiswa.

MSI Modern 14

Walaupun laptop MSI ini murah namun sudah dibekali prosesor intel Core generasi ke-11 dan grafis terintegrasi Intel iris Xe. Laptop ini dibandrol dengan harga Rp 5.599.000.

Spesifikasi:

  • Processor Intel i3 1115G5
  • RAM 8 GB
  • Storage 256 SSD
  • OS W11+OHS
  • Screen 14.0”FHD IPS
  • Backlit keyboard

4. Lenovo Ideapad Slim 1 14

Rekomendasi keempat yaitu laptop dari merk Lenovo yaitu Lenovo Ideapad Slim 1 14, laptop ini sangat cocok untuk mahasiswa karena muatan baterainya yang awet teruji 8 jam di MobileMark, dengan begitu mahasiswa tidak akan terhalangi belajarnya oleh baterai laptop.

Lenovo Ideapad Slim 1 14

Laptop ini dibandrol dengan harga Rp 5.589.000.

Spesifikasi:

  • Processor AMD Ryzen 3 7320
  • RAM 8 GB
  • Storage  256SSD
  • OS W11+OHS
  • Screen 14.0”FHD
  • Penutup kamera
  • Fast charging

5. Infinix INBoox X2

Rekomendasi yang kelima yaitu Infinix INBoox X2, laptop ini sangat tepat untuk mahasiswa karena memiliki keyboard yang sangat nyaman untuk mengetik, sehingga akan lebih nyaman beraktivitas menggunakan laptop ini.

Infinix INBoox X2

Laptop ini dibandrol dengan harga Rp 5.090.000.

Spesifikasi:

  • Processor Intel  Core i3-1005G1
  • Intel UHD Graphies
  • RAM 8 GB
  • Storage 256 GB M.2 NVMe
  • 14 inchi Full HD 
  • Baterai 50 Wh, 45W USB-C Power Adapter

6.  Acer Aspire 3 Slim

Rekomendasi yang keenam yaitu Acer Aspire 3 Slim, laptop ini salah satu yang pilihan yang tepat untuk mahasiswa karena desainnya yang ramping sehingga ringan untuk dibawa.

Acer Aspire 3 Slim

Laptop ini dibandrol dengan harga Rp 5.699.000.

Spesifikasi:

  • Processor Athlon
  • RAM 4 GB
  • OS Windows 10
  • 14 inchi
  • Kapasitas HDD 512 GB 

Biodata Penulis:

Selly Tri Widiya Ningsih saat ini aktif sebagai mahasiswa, Tadris Matematika Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, di UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan.
© Sepenuhnya. All rights reserved.