Puisi: Insomnia - Ada yang berloncatan di dalam Kepala (Karya Nanang Suryadi)

Puisi Insomnia: Ada yang berloncatan di dalam kepala Karya: Nanang Suryadi
Insomnia:
Ada yang berloncatan di dalam kepala


dapatkah kau bedakan suara jangkrik dan ular di malam hari?

malam tak benar benar senyap, kucing mengeong berkelahi di atap rumah tetangga

di dalam kepalaku ada penyair membaca puisi

tidurlah! kata penyair membacakan puisinya di dalam kepalaku yang semakin berat, menahan pusing

jangan bermain perkusi dalam kepalaku!

haha. malah peta peta digambar, peta nasib, geografi diri, anatomi pengetahuan

malam yang melantur melentur melenting di lampu yang redup membentur bentur mimpi yang tak mau tidur

aku enggan menyapamu! suara suara bercakapan sendiri, menjawab, bertanya, menjawab, hahahihi

yup! mulai. gergaji menggergaji hutan hutan tumbang dalam kepalaku. palu palu berdentangan memukul paku paku. sabit memotong langit

jangan genit ah! kata kata bersolek untuk apa? dipulas poles tak habis, akan secantik semolek apa? Kata!

malam malam begini, dapatkah kata mencipta nasi goreng atau mie instan rebus, spesial pakai telor? sia sia permintaan kala sepi begini

hei, gergaji tidurlah! palu tidurlah! sabit tidurlah! jangan terus bekerja di malam hari. tidur, di dalam kotak perkakas dalam kepalaku

tak ada yang peduli. tak ada. semua bermain-main seenaknya dalam kepalaku. mereka bilang: BIAR!

11 Mei 2011


Puisi Insomnia: Ada yang berloncatan di dalam kepala
Puisi: Insomnia -Ada yang berloncatan di dalam Kepala
Karya: Nanang Suryadi
© Sepenuhnya. All rights reserved.