Puisi: Yang Jauh (Karya Wing Kardjo)

Puisi: Yang Jauh Karya: Wing Kardjo
Yang Jauh


Seolah hidup harus hidup
kau yang jauh, makin jauh
saja, seakan hanya bayang-
bayang di bawah pohon teduh

Kau hilang dari pemandangan
tapi pula tak mati seperti mimpi.
Adakah yang kautunggu selalu
meskipun hari-hari terus berlalu?

Mungkin petang dan bayang-
bayang musim panas makin
panjang, makin cemas

daun-daun menguning mendekati
musim gugur. Hari makin pendek
saja. Nanti, nantikanlah!

Sumber: Fragmen Malam, Setumpuk Soneta (1997)


Puisi Wing Kardjo
Puisi: Yang Jauh
Karya: Wing Kardjo

Biodata Wing Kardjo:
  • Wing Kardjo Wangsaatmadja lahir pada tanggal 23 April 1937 di Garut, Jawa Barat.
  • Wing Kardjo Wangsaatmadja meninggal dunia pada tanggal 19 Maret 2002 di Jepang.
© Sepenuhnya. All rights reserved.