Puisi: Tentang Peunayong (Karya Sutan Iwan Soekri Munaf)

Puisi: Tentang Peunayong Karya: Sutan Iwan Soekri Munaf
Tentang Peunayong


Sungai waktu dan ikan kata-kata
selalu kembali menjerat kalimat yang tak pernah sudah
dan jembatan rindu menangkap mimpi yang tak pernah lelah
mengurai rasa dalam setiap keramba makna

Para penjaja ikan mengobral kata
hanya untuk menyambung hidup yang penuh rona
dan para nelayan berharap banyak, sebagaimana anak-istrinya berdoa
kembali untuk mengayuh perahu hidup dalam sungai waktu: Senja
menjadi pesona yang tak pernah kembali hingga malam membuka
waktu: Kelam yang luka!

Sungai waktu
kering
dan detik air membeku
dalam rindu
menatap bayang-bayang dalam jaring
semu!

Aku ingin kembali
membeli ikan kata-kata dari
Mu!

2008

Puisi Tentang Peunayong
Puisi: Tentang Peunayong
Karya: Sutan Iwan Soekri Munaf

Biodata Sutan Iwan Soekri Munaf:
  • Nama Sebenarnya adalah Drs. Sutan Roedy Irawan Syafrullah.
  • Sutan Iwan Soekri Munaf adalah nama pena.
  • Sutan Iwan Soekri Munaf lahir di Medan pada tanggal 4 Desember 1957.
  • Sutan Iwan Soekri Munaf meninggal dunia di Rumah Sakit Galaxy, Bekasi, Jawa Barat pada hari Selasa tanggal 24 April 2018.
© Sepenuhnya. All rights reserved.