Puisi: Anak (Karya Idrus Tintin)

Puisi | Anak | Karya | Idrus Tintin |
Anak


Ketika engkau tersedak
dalam buaian
aku kecilkan suara radio
yang sedang mengalunkan
lagu Pe Ramli yang paling kusuka
Engkau laksana bulan
(tertatih waktu
 melangkah gamang
 seperti kanak-kanak yang baru saja
 belajar berjalan)

Ketika engkau sakit campak
aku dan ibumu
tak tidur-tidur
tersengguk melawan kantuk
semalam suntuk
(melenggang waktu
 gemelai seperti dalam
 tari)

Ketika engkau diwisuda
aku datang ke upacara itu
dengan kursi roda
ibumu yang mendorongnya
(bergerak laju waktu
 tak sempat lagi
 aku menghitungnya)

Ketika engkau mengedikkan dada
pamerkan bintang jasa
barangkali aku sudah tidak di sini lagi
(melintas waktu seperti kilas
 kilat di langit malam)


Sumber: Idrus Tintin (1996)

Puisi Idrus Tintin
Puisi: Anak
Karya: Idrus Tintin

Biodata Idrus Tintin:
  • Idrus Tintin (oleh sanak keluarga dan kawan-kawannya, biasa dipanggil Derus) lahir pada tanggal 10 November 1932 di Rengat, Riau.
  • Idrus Tintin meninggal dunia pada tanggal 14 Juli 2003 (usia 71 tahun) akibat penyakit stroke.
© Sepenuhnya. All rights reserved.