Puisi: Bukan Hari Baik Mencuci Tangan (Karya Remy Sylado)

Puisi || Bukan Hari Baik Mencuci Tangan || Karya || Remy Sylado ||
Bukan Hari Baik Mencuci Tangan

Ini bukan hari baik untuk mencuci tangan
kalau anak-anak kandung menjadi babi-babi
diperdaya obat-obatan dan tidak pedulikan yang esok.

Emas murni di atas Monas juga bisa redup
dan perlu orang-orang yang dapat menggosoknya kembali
membuatnya kempling dan dipuji mata yang memandangnya.

Harimau betina yang dikerangkeng di kebon binatang
masih tetap memberi susu kepada setengah lusin anaknya
tapi kenapa orang alim lupa mengasuh anak manusia.

Ah, lebih baik melihat kelakuan ular sawah
melilit dan membunuh kambing karena laparnya
daripada melihat penguasa yang bertindak semena-mena.

Ini bukan hari baik untuk mencuci tangan
kalau oleh kesalahan memerintah rakyat menderita
kemiskinan badani terjadi kerna pemiskinan rohani.

Sumber: Kerygma & Martyria (2004)

Puisi Bukan Hari Baik Mencuci Tangan
Puisi: Bukan Hari Baik Mencuci Tangan
Karya: Remy Sylado
© Sepenuhnya. All rights reserved.