Puisi: Sajak (Karya Hartojo Andangdjaja)

Puisi: Sajak Karya: Hartojo Andangdjaja
Sajak


Sajak ialah kenangan yang tercinta
mencari jejakmu, di dunia
Ia mengelana di tanah-tanah indah
lewat bukit dan lembah
dan kadang tertegun tiba-tiba, membaca
jejak kakimu di sana

Sementara di mukanya masih menunggu
yojana biru
kaki langit yang jauh
jarak-jarak yang harus ditempuh

Ia makin rindu
dalam doa, dan bersimpuh;
Tuhanku....

Sajak ialah kenangan yang tercinta
mencari jejakmu, di dunia


Sumber: Sastra (1968)

Puisi Hartojo Andangdjaja
Puisi: Sajak
Karya: Hartojo Andangdjaja

Biodata Hartojo Andangdjaja:
  • Edjaan Tempo Doeloe: Hartojo Andangdjaja.
  • Ejaan yang Disempurnakan: Hartoyo Andangjaya.
  • Hartojo Andangdjaja lahir pada tanggal 4 Juli 1930 di Solo, Jawa Tengah.
  • Hartojo Andangdjaja meninggal dunia pada tanggal 30 Agustus 1990 (pada umur 60 tahun) di Solo, Jawa Tengah.
  • Hartojo Andangdjaja adalah salah satu Sastrawan Angkatan '66.
© Sepenuhnya. All rights reserved.