Puisi: Peluru Tajam (Karya Aspar Paturusi)

Puisi: Peluru Tajam Karya: Aspar Paturusi
Peluru Tajam


Di balik reruntuhan ada rintihan
memangil-manggil namamu
pekat malam lenyapkan bayangan
kau sadar, derita akan berkepanjangan

Masih kecil kau sudah kenal senapan
pecahan peluru  mortir berserakan
rumah guru ngaji roboh salah sasaran
perang dari jaman purba hingga sekarang

Di balik reruntuhan ada rintihan
melupakan pedih meredam sakit
bulan menjauhi kegelapan malam
kilatan cahaya peluru terus melayang

di hati manusia mendekam peluru tajam
siap menewaskan musuh di manapun


Jakarta, 25 Maret 2011


Aspar Paturusi
Puisi: Peluru Tajam
Karya: Aspar Paturusi

Biodata Aspar Paturusi:
  • Nama asli Aspar Paturusi adalah Andi Sopyan Paturusi.
  • Aspar Paturusi lahir pada tanggal 10 April 1943 di Bulukumba, Sulawesi Selatan.
© Sepenuhnya. All rights reserved.