Puisi: Galeri Fotografi (Karya Afrizal Malna)

Puisi: Galeri Fotografi Karya: Afrizal Malna
Galeri Fotografi


Apa kabar? Kalau aku menyapamu dengan kamera mati yang melepaskan dirinya dari halaman pertama buku tentang fotografi. BaikKalau engkau merasa aku ada dalam dirimu ketika engkau berada di luar dirimu. Diagram sudut cahaya yang menciptakan gelap dalam fokusnya. KlikMelepaskan dokumentasi sunyi, tubuh sakit dan tercecer dalam rak buku, diagram aku dalam garis-garis vertikal dan diagram kamu dalam garis-garis horisontal, saling memotong aku di luar bingkai sendiri. BaikSuara telapak kaki kuda di antara bangkai-bangkai arsip. Bau pabrik dari langit. Klik. Udara bertangan ketika aku memunguti helai-helai rambutmu di atas sprai putih. Sebuah senggama kematian manusia, di tengah upacara pemakaman sebuah jaman.

Klik.
Baik.
Apakah kematian bisa memotretku.


Sumber: Museum Penghancur Dokumen (2013)

Puisi Afrizal Malna
Puisi: Galeri Fotografi
Karya: Afrizal Malna

Biodata Afrizal Malna:
  • Afrizal Malna lahir pada tanggal 7 Juni 1957 di Jakarta.
© Sepenuhnya. All rights reserved.