Puisi: Madah Melawan Ratap (Karya Remy Sylado)

Puisi: Madah Melawan Ratap Karya: Remy Sylado
Madah Melawan Ratap

Buatmu, anaknya perawan
saban jam aku sebut asmamu
di detik-detik gamang apa getir
di cermin yang dedah di mana kukenal hidup
tapi di jalan yang panjang tiada gelagat jeda
dengarlah keluh kesah ini dan tidak bosan.

Kutulis ini sajak
sebagai madah melawan ratap
dalam aku meraba-raba resia hari esok
yang sinambung dari genting hari kemarin
tak syak menyala nada harapan
saban jam aku sebut asmamu.

Satu waktu pasti
jika aku berhenti mengeluh
di wilayah tiada gamang dan getir
tiada ratap dan kertak gigi — tetaplah
saban jam aku sebut asmamu.

Sumber: Kerygma & Martyria (2004)

Puisi Madah Melawan Ratap
Puisi: Madah Melawan Ratap
Karya: Remy Sylado
© Sepenuhnya. All rights reserved.