Tidak Banyak yang Tahu: Hanya dengan Manifestasi Dapat Memperbaiki Kualitas Hidupmu

Manifestasi dapat memengaruhi apa yang kita lakukan dan apapun yang di sekitar kita melalui alam bawah sadar dan berproses menjadi apa yang kita ...

Apakah hanya dengan manifestasi dapat mengubah kualitas hidup seseorang? Ya, betul sekali hanya dengan manifestasi kamu dapat memperbaiki kualitas hidupmu. Namun, sayang sekali hal ini masih belum diketahui oleh banyak orang. Padahal manifestasi adalah ilmu yang sederhana untuk diterapkan. Jadi, kalian semakin penasaran nggak nih sama manifestasi? Yuk simak penjelasan manifestasi berikut.

Manifestasi dalam KBBI adalah perwujudan suatu pernyataan perasaan, pendapat, atau perwujudan dan bentuk dari sesuatu yang tidak terlihat. Arti manifestasi secara singkat adalah memikirkan, meyakini, dan merasakan dan menjadi kenyataan. 

Manifestasi bisa berbentuk berbagai hal seperti rezeki, nasib, cita-cita atau yang lainnya. Manifestasi bukan hal yang dapat dilakukan dengan pikiran saja. Namun, harus disertai dengan rasa dan kepercayaan pada hal yang kita inginkan untuk menjadi nyata.

Manifestasi dapat memengaruhi apa yang kita lakukan dan apapun yang di sekitar kita melalui alam bawah sadar dan berproses menjadi apa yang kita inginkan. Seberapa besar kepercayaan kita akan terwujudnya mimpi kita dipercaya akan berpengaruh pada energi kita juga.

Pada dasarnya di dalam diri kita terdapat sistem yang tugasnya untuk memfilter atau memproses sebuah informasi yang mana terdapat 1000 informasi setiap detiknya. Sistem tersebut menyaring informasi yang relevan atau familiar. Informasi tersebut adalah beberapa kalimat yang kita ucapkan yang kemudian akan tersaring melalui kebiasaan pikiranmu setiap harinya, batas kepercayaan, dan pikiran bawah sadar kamu.

Seperti contohnya yaitu bahwa manusia A dan B yang sama-sama dikelilingi oleh rasa kecewa, bahagia, sedih, lelah, dan masih banyak lagi. Namun, manusia A memiliki kebiasaan berpikir dan yakin akan hal-hal baik yang akan selalu terjadi di hidupnya sehingga apa yang dia lakukan selalu berdasarkan apa yang sudah ia yakini. Berbeda halnya dengan manusia B yang terbiasa untuk berpikir dan meyakini hal-hal yang selalu membuatnya tidak nyaman, maka apapun yang dia lakukan terpengaruh oleh apa yang ia yakini.

Hanya dengan Manifestasi Dapat Memperbaiki Kualitas Hidupmu

Hal ini sama halnya dengan mempercayai Tuhan Yang Maha Esa dengan segala mukjizatnya pada setiap hamba-Nya, bahwasanya tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini apabila Tuhan sudah berkehendak. Sehingga manifestasi ini bukan merupakan hal yang musyrik. Manifestasi ini merupakan langkah yang sangat sederhana bagi semua orang untuk mencapai tujuannya, selain berusaha dan berdoa. Namun, sayang sekali masih banyak orang belum menerapkan manifestasi ini dalam hidupnya. Ada beberapa faktor yang memengaruhi kurangnya penerapan manifestasi ini di antaranya:

1. Kurangnya Pengetahuan Mengenai Apa Itu Manifestasi

Sayang sekali, ilmu manifestasi ini masih sangat awam di telinga banyak orang. Padahal selain berusaha dan berdoa, manifestasi juga dapat membantu dengan mempengaruhi alam bawah sadar sesorang serta memberikan energi pada apapun di sekitar kita.

2. Banyak Orang yang Masih Belum Mempercayai Dampak dari Manifestasi

Karena masih banyak orang yang tidak tahu manifestasi sehingga sedikit pula orang yang melakukan dan berhasil dalam manifestasinya. Padahal dalam melakukan manifestasi perlu disertai rasa percaya.

3. Masih Banyak Orang yang Kesusahan dalam Menerapkan Manifestasi di Dalam Dirinya

Manusia adalah makhluk yang realistis sehingga banyak orang yang belum bisa mempercayai hal-hal yang tidak masuk akal dan tidak kasap mata. Padahal dalam menerapkannya harus disertai dengan perasaan dan kepercayaan.

Namun, berkembangnya zaman, ilmu manifestasi banyak diangkat dalam pembahasan para content creator dalam kontennya. Kebebasan berkreasi dan berpendapat di sosial media membuat banyak orang menjadi berani untuk berbagi dan berdiskusi di sosial media. Ilmu manifestasi yang dibahas oleh beberapa content creator, dipublikasikan untuk membantu orang lain untuk mencapai tujuannya atau memperbaiki kualitas hidupnya.

Pembahasan content creator mengenai ilmu manifestasi dirasa sangat membantu karena bukan hanya menjelaskan apa itu manifestasi tetapi juga mengajarkan dan membimbing orang lain sampai bisa. Netizen hanya tinggal memberikan pertanyaan atau kesulitannya di kolom komentar, lalu content creator tersebut dapat membalasnya menggunakan video atau hanya dalam kolom komentar.

Oleh karena itu, apa lagi kendalamu dalam menerapkan ilmu manifestasi? Jika apa saja yang kamu butuhkan bisa kamu dapatkan di sosial media. Mari capai tujuanmu lebih mudah dengan menerapkan BBM (Berdoa, Berusaha, dan Manifestasi).

Sophie Nayla Fattima
Biodata Penulis:

Sophie Nayla Fattima lahir pada tanggal 31 Maret 2005 di Bojonegoro. Saat ini ia aktif sebagai mahasiswa, Program Studi Ilmu Lingkungan, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, di Universitas Sebelas Maret Surakarta.

© Sepenuhnya. All rights reserved.